40 PELAJARAN KEHIDUPAN ALA RADITYA DIKA
Posted 2025-04-17 05:46:54
0
116

siapa sih yang tidak kenal dengan Raditya Dika, seorang konten kreator, penulis, sutradara, komedian dan banyak lagi profesi yang dia punya. pada usia ke 40 tahun kemaren raditya menjabarkan 40 hal yang dipelajari semasa ia hidup.
40 hal ini diambil diambil dari konsep 40 tahun masa hidup Raditya,
yuk kita bahas 40 hal yang dipalajari ala raditya dika
- Nggak apa-apa tampil beda atau aneh, terkadang kita terlalu segan dan sungkin untuk menunjukkan siapa kita karna adanya penolakan dari sekitar. jadi belum tentu perbedaan atau keanehan itu semuanya negatif.
- Jangan gosipin orang, karna gosip itu tidak produktif. sangat disayangkan waktu yang kamu gunakan hanya untuk membicarakan hal-hal yang tidak ada manfaatnya untuk diri sendiri.
- Kita nggak sepenting itu buat orang lain jadi validasi yang selama ini kamu cari dan pengakuan dari orang lain itu nggak penting.
- Usahakan minimalis, minimalis bukan berarti pelit tapi mengetahui apa, sepenting apa barang atau suatu hal yang kita beli atau putusan, dan manfaatnya untuk kita apa. Seorang minimalis bukan berarti pelit
- Kerja ringan kalau dicicil, semua pekerjaan jika dicicil maka akan semakin ringan. jadi jangan biasakan menumpuk pekerjaan karna deadline masih lama
- Kerja ringan kalau barengan, pekerjaan ringan kalau barengan ini mendefinisikan terkait dengan kerja seperti lari 40 Km misalnya dengan adanya teman berlari maka hal itu akan memotivasi kita dan juga fokus kita bukan hanya memikirkan jarak.
- Ide ada kalau dicatat. Ide kadang muncul dimana dan kapan saja maka penting untuk kita menulis atau mencatat hal itu agar tidak hanya sebagai angin berlalu saja.
- Belajar dari yang terbaik, belajar dari yang terbaik bisa dari orangnya atau kesuksesan orang. cari titik point apa yang dapat kamu terapkan untuk dirimu atau pelajaran apa yang dapat diambil dari kisah atau orangnya.
- Belajar dari yang tidak punya pengalaman, belajar dari hal ini membuka perspektif kita tentang cara berfikir dari orang tersebut.
- Melamun adalah proses berfikir, dengan melamun kita dapat tenggelam pada sesuatu hal untuk mendapatkan perspektif baru
- Waktu ada kalau kita ciptakan, sama seperti kamu olahraga kalau tidak komit dan mengalokasikan hal itu maka tidak akan pernah ada waktu untuk olahraga
- Pakai uang untuk membeli waktu, salah satunya adalah dengan berinvestasi dan tidak berfoya-foya pada masa ini untuk menabung dan mengumpulkan financial freedom maka kita telah memakai uang kita untuk terus bertumbuh dan dapat pensiun lebih cepat. artinya uang kita bertransformasi untuk menghasilkan pendapatan lagi dari investasi yang kita punya.
- Jangan lupa untuk bermain-main, terlalu fokus mencari uang ujung-ujungnya akan dikeluarkan juga. maka nikmati prosesnya dengan sedikit bermain misalnya self reward kecil-kecilan untuk validasi pencapaian kita.
- Punya hobby baru adalah cara terbaik untuk menikmati, punya hobby baru membuat otak kita seperti menemukan sesuatu hal yang baru sehingga tidak monoton
- Fokus ke menciptakan core memory yang indah, baik untuk diri sendiri, bersama keluarga ataupun bersama lain lain
- Jangan membuat keputusan saat sedang marah dan lain lain, karena tingkat logika kita saat marah akan lebih tidak rasional sehingga rentan mengambil keputusan yang salah dan menyesalinya
- Belajar berkata "Ya" untuk hal yang bisa atau tidak, mengambil benang merah yang berdampak positif untuk kita
- Belajar untuk berkata "Tidak" untuk hal yang berdampak negatif untuk kita
- Bermain sebuah permainan, hal ini perlu untuk membawa pergi diri kita sementara ke dunia lain untuk sejenak kabur dari semua rutinitas dan menciptakan ruang baru untuk bersenang-senang.
- Dikritik punya ruang untuk tumbuh, jadi tidak semua kritikan itu karna orang lain melihat kita jelek tetapi ada hal yang bisa kita pelajari agar kita dapat bertumbuh dari kritikan orang lain
- Jalan kaki minimal 30 menit/hari kunci sehat bukan karna lamanya tetapi konsisten.
- Selalu tepat waktu, agar waktu kita juga dihargai orang lain
- Takut darang dari ketidaktahuan, dengan adanya rasa ketakutan karna tidak tahu maka kita berusaha untuk mencari tahu sehingga menjadi tau.
- Menyesal lebih menyeramkan dari takut, sehingga berani melakukan hal yang terkesan menakutkan daripada nanti menyesal dikemudian hari
- Kalau ada yang ganjel, ngomong aja karena percuma berputar putar dikepala karna orang lain juga tidak akan tau apa yang ada dipikiranmu kalau tidak diomongin
- Semua orang punya keahliannya sendiri, jadi tidak perlu membandingkan diri dengan orang lain
- Tahu bahwa kita ngga bisa semuanya, ada saja hal yang tidak kita ketahui itu tidak apa-apa makanya belajar menjadi tahu
- Beli barang buat diri sendiri, bukan karna pengakuan orang lain
- Belajar sabar, karena tidak semua hal dapat kita ukur dan ada masanya kita harus menunggu
- Reputasi datang dari tindakan, karna apa yang kita lakukan mencerminkan reputasi diri kita
- Berhenti membandingkan diri sendiri dengan orang lain, karna semua orang punya pemikiran dan kondisi yang berbeda-beda tidak ada duanya
- Baca buku adalah cata terbaik untuk masuk ke dalam pemikiran orang lain dapat dapat mempelajari lebih dalam, ini adalah investasi paling tinggi untuk otak kita
- Dengar podcast yang sesuai minat, hal ini membuat kita tidak bosan dan justru semakin penasaran
- selalu belajar kapanpun dimanapun, karna ilmu bisa ada dimana saja
- Investasi terbaik adalah pendidikan, pendidikan bukan soal apa skripsi atau tesismu tetapi tentang mengasah pola pikir yang benar
- Story telling adalah skill yang paling berguna
- Orang yang tidak suka kita kadang nggak mengerti kita saja
- Investasi yang terbaik adalah investasi yang membosankan
- Pastikan perjalannya sama menyenangkan dengan tujuannya
- Hidup dengan cinta
nah itu dia 40 hal pelajaran kehidupan ala Raditya Dika, coba cek kamu sudah menerapkan mana saja dalam hidupmu dan apa impactnya kepada dirimu?
selamat mencoba

Search
Nach Verein filtern
- Art
- Causes
- Crafts
- Dance
- Drinks
- Film
- Fitness
- Food
- Spiele
- Gardening
- Health
- Home
- Literature
- Music
- Networking
- Other
- Party
- Religion
- Shopping
- Sports
- Theater
- Wellness
Read More
Dampak Tarif Impor Trump terhadap Ekonomi Indonesia
Donald Trump yang saat ini masih menjabat sebagai Presiden Amerika Serikat membuat kebijakan yang...
Apa dampak uang terhadap masyarakat modern?
Uang memiliki dampak yang sangat besar terhadap masyarakat modern, baik positif maupun negatif....
Golf termurah
Hal terbaik dalam hidup untuk menghindari stres dan pikiran berlebihan ya olahraga
Dunia Boneka di Nagoro: Desa Jepang yang Dipenuhi Patung
Ketika desa kecil Nagoro di Jepang terus menyusut akibat penuaan dan perkembangan industri,...